Breaking News
Loading...
Sunday, October 11, 2015

Belgia dan Wales Pastikan Lolos

ShadowPrediksi Andorra la Vella - Kemenangan 4-1 atas Andorra meloloskan Belgia ke putaran final Piala Eropa 2016. Wales juga lolos meskipun mereka dikalahkan Bosnia-Herzegovina 0-2.

Hasil dua pertandingan tersebut memastikan Belgia dan Wales lolos secara otomatis ke putaran final Piala Eropa 2016 sebagai wakil Grup B. Belgia memuncaki klasemen dengan perolehan 20 poin dari sembilan laga. Wales ada di posisi kedua dengan 18 poin.

Lolosnya Wales tak lepas dari hasil negatif yang didapat Israel. Israel, yang harus menang terus untuk menjaga peluang lolos otomatis, malah dikalahkan Siprus 1-2 di kandang sendiri.

Bosnia yang duduk di posisi ketiga dengan 14 poin kini akan berebut tiket play-off dengan Israel yang menempati posisi keempat dengan 13 poin. Siprus, yang punya 12 poin, juga masih punya peluang untuk mendapat tiket play-off.

Dijamu Andorra di Estadi Nacional, Andorra la Vella, Minggu (11/10/2015) dinihari WIB, Belgia menang berkat gol-gol Radja Nainggolan, Kevin De Bruyne, Eden Hazard, dan Laurent Depoitre. Tim tuan rumah cuma bisa bikin satu gol lewat Ildefons Lima.

Belgia membuka skor pada menit ke-19. Tembakan jarak jauh Nainggolan sedikit berubah arah setelah mengenai pemain lawan dan menggetarkan gawang Andorra yang dikawal Ferran Pol.

Tiga menit sebelum berakhirnya babak pertama, Belgia menggandakan keunggulannya melalui De Bruyne. De Bruyne mengeksekusi sebuah tendangan bebas dengan sangat baik. Bola tembakannya mengenai bagian bawah tiang gawang sebelum berbelok masuk gawang.

Andorra memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 pada menit ke-51. Pelanggaran Jan Vertonghen terhadap Victor Hugo Moreira berbuah penalti untuk Andorra, yang kemudian dituntaskan menjadi gol oleh Lima.

Berselang lima menit, gantian Belgia yang mendapat hadiah penalti. Penyebabnya adalah handball Oscar Sonejee. Hazard maju sebagai algojo dan sukses mengecoh Pol. Belgia memimpin 3-1.

Belgia memperbesar keunggulannya menjadi 4-1 melalui gol Depoitre pada menit ke-64. Depoitre mencocor umpan silang yang diberikan Dries Mertens dari sisi kanan.

Belgia sebenarnya mendapatkan penalti lagi pada menit ke-78 setelah Gabi Riera melakukan handball. Namun, eksekusi Hazard kali ini bisa digagalkan Pol.

Pada pertandingan lainnya di Bilino polje, Zenica, Wales dipaksa menyerah oleh tuan rumah Bosnia dengan skor 0-2. Dua gol Bosnia dicetak oleh Milan Djuric dan Vedad Ibisevic.

Djuric membawa Bosnia memimpin 1-0 pada menit ke-71. Dia memanfaatkan kegagalan barisan belakang Wales dalam menghalau sebuah umpan panjang dari lini tengah. Sundulan Djuric membuat kiper Wayne Hennessey bertekuk lutut.

Ibisevic menambah keunggulan Bosnia pada menit ke-90. Dia mencetak gol lewat tembakan dari jarak dekat.

Susunan Pemain
Andorra: Pol, Nicolas, Lima, Llovera, Garcia, Sonejee (Rodrigues 62'), Rebes, Vieira (Peppe 86'), Moreira (Riera 73'), Rubio, Sanchez

Belgia: Mignolet, Alderweireld, Vertonghen, Meunier (Cavanda 81') , J. Lukaku, Witsel, Nainggolan, Hazard (Bakkali 79'), De Bruyne, Mertens (Chadli 72'), Depoitre

-----
Bosnia: Begovic, Spahic (Cocalic 46'), Sunjic, Lulic, Zukanovic, Pjanic, Mujdza, Visca (Djuric 61'), Hadzic (Bicakcic 89'), Salihovic, Ibisevic

Wales: Hennessey, Gunter, Taylor, Williams, Richards, Davies, Allen (Edwards 84'), Ramsey, Ledley (Vokes 75'), Robson-Kanu (Church 84'), Bale

0 comments :

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Back To Top