Breaking News
Loading...
Saturday, October 17, 2015

Dalam situasi sama-sama terpuruk, Chelsea dan Aston Villa bakal saling bentrok untuk keluar dari papan bawah klasemen.

ShadowPrediksi Chelsea masih layak disebut sebagai kandidat juara Liga Primer Inggris 2015/16 terus berlangsung. Sebagian besar fans The Blues mungkin sudah pesimistis mengingat tim kesayangan mereka hanya sanggup mengumpulkan delapan poin dari delapan laga di awal musim.

Meski demikian, sang juara bertahan berkesempatan untuk menumbuhkan optimisme baru ketika menjamu Aston Villa di Stamford Bridge, Sabtu (17/10) malam WIB.

Pasalnya, Villa juga sedang dalam kondisi babak belur di awal musim ini. Pasukan Tim Sherwood tak pernah menang sejak memukul Bournemouth 1-0 di partai pembuka. Bahkan, The Villans kalah empat kali secara beruntun dalam empat laga terakhir sehingga terdampar di peringkat 18, empat poin di belakang Chelsea.

Dalam situasi yang sama-sama terpuruk, Cesc Fabregas menilai laga kontra Villa bisa dijadikan titik balik bagi Chelsea untuk bangkit dan mengejar ketertinggalan sepuluh poin dari pemuncak klasemen, Manchester City. Gelandang asal Spanyol itu juga masih percaya bahwa peluang juara Chelsea belum pupus.

“Rasanya aneh melihat Chelsea berada di posisi klasemen seperti sekarang. Ini jelas bahwa kami telah melakukan banyak kesalahan dan performa kami tidak berada di level sebagaimana mestinya. Kami harus mengubah itu semua, dimulai dengna laga melawan Aston Villa,” tuturnya.

“Saya yakin kami masih bisa memenangkan liga. Memang bukan target mudah, tetapi jarak sepuluh poin di fase awal seperti sekarang ini bukanlah hal yang mustahil untuk dikejar,” seru Fabregas.

Selebrasi Diego Costa kala mencetak gol ke gawang Aston Villa ketika Chelsea menang 3-0 di musim lalu. Akhir pekan ini, Costa bakal kembali merumput setelah menjalani skorsing tiga partai.

Di partai ini, sorotan utama tetap tertuju kepada si manajer banyak ulah, Jose Mourinho. Oleh FA, pria asal Portugal itu dilarang mendampingi timnya melawan Villa, plus denda £50 ribu, akibat kecamannya kepada wasit selepas Chelsea kalah 3-1 di kandang sendiri dari Southampton.

Gagal memetik wasit positif kontra Villa bisa menentukan nasib Mourinho selanjutnya. Jaminan untuk tetap duduk di kursi panas Stamford Bridge yang ia dapatkan dari manajemen klub sebelum jeda internasional kemarin bisa saja hanya tidak berlaku andaikata Mou takluk dua kali secara beruntun di Bridge – sesuatu yang belum bernah ia rasakan di sepanjang kariernya melatih Chelsea.

Jika Mourinho terkena skorsing, maka Diego Costa baru saja lepas dari jeratan hukuman tiga partai menyusul aksi kontroversialnya saat melawan Arsenal, September lalu. Kembalinya striker naturalisasi Spanyol ini menjadi angin segar bagi di tengah situasi tak keruan di Chelsea. Costa kemungkinan akan tampil starter di depan Eden Hazard, Pedro, dan sang topskor klub, Willian.

Branislav Ivanovic, yang selalu dipasang inti oleh Mou kendati tampil buruk secara konsisten, bakal absen melawan Villa lantaran mengalami cedera selepas membela Serbia. Ivanovic bakal menyusul kiper Thibaut Courtois yang masih belum pulih dari cedera lutut.

Di kubu tim tamu, duo bek Villa, Ciaran Clark dan Jores Okore, masih harus menepi akibat cedera. Sedangkan Adama Traore, Tiago Ilori, dan Gabriel Agbonlahor diragukan tampil dan masih harus menunggu pemeriksaan terakhir sebelum pertandingan.

0 comments :

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Back To Top