Breaking News
Loading...
Tuesday, March 22, 2016

Lingard Ketagihan Jadi Pemain 'Nomor 10'

Jesse Lingard, menerima panggilan pertama masuk tim nasional Inggris senior dari Roy Hodgson untuk menghadapi Prancis.

MANCHESTER,  - Talenta muda Manchester United, Jesse Lingard, menikmati peran barunya sebagai pemain 'nomor 10'. Ia berharap bisa terus menempati pos tersebut.
Lingard ditempatkan sebagai penyerang lubang saat United menang tipis 1-0 di markas Manchester City, Minggu (20/3/2016).
Sang pemuda bahagia bisa ganti posisi dari winger menjadi pemain nomor 10. Ia merasa lebih nyaman berada di belakang penyerang utama dibanding menyerang dari sisi lapangan.

"Saya kembali ke permainan terbaik dan bisa menangani tekanan dari posisi tersebut," kata Lingard seperti dikutipMirror.
"Tim lain memiliki pemain hebat di posisi tersebut. Namun, sekarang saya sudah terbiasa," ucap Lingard lagi.
Sebenarnya, penyerang lubang bukanlah posisi asing buat Lingard. Ia sering ditempatkan di belakang striker utama saat bermain untuk tim muda United.

Namun, bersama tim senior Setan Merah, Lingard baru satu kali bermain sebagai 'nomor 10'.
"Saya biasa menjadi pemain 'nomor 10' ketika usia saya lebih muda. Akan tetapi, saya dipindahkan ke sektor sayap karena pertarungan di lini tengah terlalu keras," ucap Lingard.
Kendati sang pemain menikmatinya, statistik Lingard tak terlalu memesona pada laga itu.
Pemain berusia 23 tahun itu melepaskan dua operan kunci. Tetapi, ia tak menemui ruang melepaskan tembakan (0 tembakan) dan hanya sekali punya kesempatan mendribel lawan sepanjang 90 menit.

0 comments :

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Back To Top