Breaking News
Loading...
Thursday, January 21, 2016

Hazard Kembali Berlatih


ShadowPrediksi - Eden Hazard kembali mengikuti latihan rutin Chelsea setelah kondisinya membaik usai cedera pangkal paha. Hazard kini akan berusaha agar siap tampil pada laga melawan Arsenal.

Hazard absen dalam tiga pertandingan terakhir yang dijalani Chelsea. Gelandang serang asal Belgia itu mendapat cedera di pangkal pahanya saat The Blues mengalahkan Crystal Palace 3-0, 3 Januari silam.

Untuk pertama kalinya sejak saat itu, Hazard kembali berlatih bersama rekan-rekan setimnya di Chelsea, Rabu (20/1). Dia kabarnya bisa melalui sesi latihan dengan lancar tanpa mengalami masalah apapun.

Manajer interim Chelsea, Guus Hiddink, akan sangat berhati-hati dalam menangani Hazard. Dia ingin memastikan Hazard benar-benar fit sebelum menurunkannya dalam pertandingan.

Kondisi Hazard akan terus dipantau dalam beberapa hari ke depan. Jika si pemain 100% fit, dia kemungkinan bisa ambil bagian pada laga melawan Arsenal di Emirates Stadium, Minggu (24/1) mendatang.

Setelah tampil gemilang dan menjadi Pemain Terbaik Premier League pada musim lalu, Hazard tak mampu mempertahankan performanya pada musim ini. Dia belum bikin gol dan cuma menyumbangkan empat assist dalam 27 laga di semua kompetisi.

Berita Bola.
Info Bola.

0 comments :

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Back To Top